Terbaru! Cara Mematikan Sensitif Waktu iPhone Untuk Semua Tipe Mudah Simak

Cara mematikan sensitif waktu iPhone sebenarnya adalah salah satu hal yang mudah untuk kalian lakukan, namun meski demikian banyak diantara pengguna iPhone yang tidak mengetahuinya. Ini wajar terutama bagi kalian yang mungkin pengguna pemula iPhone sehingga wajar bila belum tahu sih.

cara mematikan sensitif waktu iphone

Pada era teknologi saat ini, penggunaan perangkat pintar seperti iPhone telah menjadi bagian tak terpisahkan dari kehidupan sehari-hari.

Namun, seringkali kita dihadapkan pada tantangan terkait sensitifitas waktu yang mungkin mengganggu pengguna. Oleh karena itu, pemahaman mendalam mengenai cara mengatasi dan mengatur sensitifitas waktu di iPhone menjadi sangat penting.

Pada pembaruan terbaru iOS 15 apple memperkenalkan fitur baru dimana fitur ini bernama sensitif waktu iPhone, namun banyak pengguna yang masih asing dengan fitur tersebut.

Nah bagi kalian pengguna iPhone pada artikel kali ini kita akan membahas mengenai cara mematikan sensitif waktu iPhone untuk semua tipe dengan mudah.

Apa itu sensitif waktu di iPhone?

Fitur sensitif waktu di iPhone adalah sebuah fitur pemberitahuan yang memerlukan masukan atau tindakan dengan segera saat itu juga.

Jadi fitur ini gampangnya sih fitur yang memberitahukan segala notifikasi penting dan notif ini tidak akan hilang selama kurang lebih satu jam, pemberitahuan ini terkuci ya jadi kalian tidak bisa menghapusnya.

Kelebihan lain dari fitur ini adalah tetap bisa aktif atau mengirimkan pemberitahuan meski kalian dalam mode jangan ganggu sekalipun.

Nah karena terkadang notifnya terlalu banyak dan tidak bisa dihapus dalam waktu 1 jam beberapa pengguna merasa terganggu sehingga ingin mematikan fitur ini.

Perlu kalian ketahui bahwa notif ini ada disetiap aplikasi dan kalian bisa mengaturnya satu persatu dan memilih mana aplikasi yang memang penting untuk mengaktifkan fitur ini sehingga kalian bisa memblokir aplikasi yang kiranya tidak penting untuk tidak menggunakan fitur ini.

Simak juga: iPhone Tidak Ada Suara Saat Memutar Video Berikut 6 Penyebab dan Solusinya

Cara Mematikan Sensitif Waktu iPhone

Nah setelah mengetahui sekilas tentang fitur sensitif waktu iPhone, berikut ini adalah langkah-langkah untuk mematikan fitur tersebut.

Buka Pengaturan iPhone

Yang pertama silahkan kalian buka aplikasi pengaturan iPhone terlebih dahulu biasanya dengan ikon roda gigi.

Pilih Menu Pemberitahuan atau Notifikasi

Kemudian setelah itu gulir sedikit ke bawah cari serta pilih menu bernama pemberitahuan atau notifikasi, silahkan buka.

Pilih Aplikasi Yang Ingin Dinonaktifkan

Lalu setelah itu silahkan tampil beberapa aplikasi yang mengirimkan pemberitahuan, silahkan cari dan pilih aplikasi mana yang ingin dimatikan fitur sensitif waktu iPhone.

Matikan Fitur Sensitif Waktu iPhone

Jika sudah menemukan aplikasi yang dimaksud silahkan pilih dan muncul menu Time-Sensitive Alerts. Silahkan geser slide ke arah nonaktif untuk mematikan.

Selesai

Nah sekarang kalian berhasil cara mematikan sensitif waktu iphone, silahkan lakukan di setiap aplikasi yang ingin kalian nonaktifkan fiturnya.

Simak juga: Perbedaan Baterai iPhone Ori dan Kw Ini Yang Ciri Khas Yang Membedakanya

Cara Mengaktifkan Sensitif Waktu iPhone

Nah setelah tahu cara mematikan fiturnya, berikut adalah langkah-langkah untuk mengaktifkan kembali fitur tersebut:

  • Buka pengaturan iPhone kalian.
  • Kemudian silahkan pilih menu Notifikasi.
  • Lanjut pilih aplikasi yang ingin diaktifkan fiturnya.
  • Terakhir geser slide opsi Time-Sensitive Alerts ke arah aktif maka fitur sensitif waktu iPhone berhasil diaktifkan.

Simak juga: iPhone Tidak Bisa Di Charge Dalam Keadaan Hidup Penyebab dan Cara Mengatasi Ampuh

Demikian informasi tentang cara mematikan sensitif waktu iPhone yang bisa kalian lakukan beserta mengaktifkanya kembali, semoga bisa bermanfaat untuk kalian semuanya.

Tinggalkan komentar